Mengetahui Apa Itu NVME beserta Kegunaannya

Mari kenali apa itu NVME dan temukan peran pentingnya, terutama dalam bidang bisnis. NVME merupakan singkatan dari Non-Volatile Memory Express yang digunakan untuk melakukan transfer data dan saat ini telah banyak digunakan oleh para pebisnis di dunia.

Selain sistem Non-Volatile Memory Express, ada juga SATA yang memberikan fungsi serupa, tetapi berbeda. Ibaratya, Non-Volatile Memory Express adalah mobil balap di lintasan mulus, sementara SATA adalah tanah merah yang tidak memungkinkan untuk balapan.

Mengenal Apa Itu NVME Lebih Jauh

Non-Volatile Memory Express merupakan sistem penyimpanan dengan kinerja tinggi. NUMA atau Non-Uniform Memory Access dioptimalkan sedemikian rupa dan sangat scalable untuk menghubungkan host ke subsistem memori.

Definisi singkat terkait apa itu NVME di atas dapat memberikan jawaban kepada kamu yang masih bingung apa gambaran umumnya. Jika masih bingung, wajar saja karena protokol seperti ini masih sangat baru. Meskipun demikian, tetapi pilihan fiturnya cukup banyak.

Protokol terbaru ini dibangun di atas protokol PCIe berkecepatan tinggi dengan rancangan dari bawah ke atas pada media non-volatile (NAND and persistent memory). Diketahui bahwa kecepatan transfer tautan PCIe Gen 3.0 dua kali lipat lebih tinggi dari SATA.

Intel Indonesia mengakui protokol baru ini berperan selayaknya kartu grafis yang selain memberikan inovasi, juga memberikan kemudahan dalam berbagai aspek. Untuk pengolahan dan penyajian data lebih cepat, protokol dibangun atas kerjasama 80 perusahaan.

Kerjasama untuk menghadirkan apa itu NVME tersebut merupakan upaya untuk memberikan pelayanan terbaik terhadap kebutuhan masyarakat modern saat ini. Jika biasanya media simpan memiliki limit penyimpanan, maka tidak dengan sistem satu ini.

Karena kelebihan ini, banyak perusahaan yang mengalihkan sistem simpan mereka ke Non-Volatile Memory Express. Berkat semakin tingginya perkembangan teknologi, tidak menutup kemungkinan sama sekali jika kedepannya da inovasi lebih canggih.

Kegunaan Non-Volatile Memory Express

Mengikuti perkembangan zaman menjadi alasan perusahaan menggunakan pusat data dengan layanan Non-Volatile Memory Express. Jika dirinci secara detail maka ditemukan kegunaan apa itu NVME dalam berbagai poin berikut:

  1. Non-Volatile Memory Express memanfaatkan sistem penyimpanan solid state, CPU multicore, juga memory gigabyte. Hal ini berbeda dengan sistem simpan zamannya harddisk mekanis.
  2. Sistem simpan satu ini dapat menyederhanakan set perintah dalam rangka mengurai serta memanipulasi data secara lebih efisien.

Sejauh ini dua kegunaan yang bisa kamu sebutkan. Seiring berjalannya waktu dengan semakin banyak pengguna, akan terlihat berbagai kegunaan penting lainnya. Peralihan zaman menyebabkan perubahan berbagai aspek kehidupan, salah satunya di bidang bisnis.

Berbagai Fitur yang Tersedia

Hadir sebagai inovasi dalam sistem penyimpanan data, tentu kamu penasaran dengan berbagai fitur di dalamnya. Kami berikan beberapa gambaran fitur dari apa itu NVME, seperti:

  1. Tidak membutuhkan perangkat atau driver khusus
  2. Mendukung namespaces, I/O multipath, dan SR-IOV
  3. Tersedia sistem multistream yang sangat berguna untuk mengurangi penumpukan data sampah
  4. Mendukung sistem pengambilan event asinkron untuk membersihkan, melaporkan error, dan menjalankan berbagai peran serupa lainnya
  5. Memberikan dukungan untuk boot partition
  6. Memberikan dukungan untuk power dan thermal

Berbagai fitur yang kami sebutkan merupakan inovasi terbaru dalam sistem simpan digital. Teori ini berguna untuk menjadi alasan memilih media simpan digital Cloud Storage For IndiHome demi keamanan data bisnis. Aksesnya mudah dan dijamin tidak menghabiskan memori perangkat.

Teknologi yang semakin canggih mengantarkan semua orang mendapatkan kepraktisan dalam segala aspek. Dengan mengetahui apa itu NVME, perusahaan bisa mengikuti perkembangan zaman serta mendapatkan manfaat dari inovasi tersebut.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *