Penjelasan Apa Itu Cloud Computing dan Berbagai Fungsinya

Apa itu cloud computing mungkin masih menjadi pertanyaan dari sebagian besar orang. Mungkin ada yang sudah pernah mendengar atau bahkan ada yang belum mendengarnya sama sekali.

Cloud komputasi atau computing adalah program dari hasil perkembangan teknologi di era sekarang ini. Programnya tersebut bisa membuat berbagai pekerjaan menjadi lebih praktis dan biaya yang tidak terlalu besar.

Untuk menjalankan program tersebut, penggunanya membutuhkan jaringan internet dan browser. Teknologi komputasi ini membuat jaringan internet sebagai pusat server pengelola data atau juga teknologi penggunanya.

Mengenal Lebih Dekat Apa Itu Cloud Computing

Cloud komputasi merupakan istilah yang mudah diartikan sebagai internet serta komputer. Keduanya saling berhubungan sehingga menghasilkan proses pengolahan daya komputasi untuk menjalankan sebuah program.

Dengan menggunakannya, pengguna bisa dengan mudah mengakses data-data serta informasi melalui internet. Untuk mengakses data atau informasi di internet, ada sumber daya lain yang perlu disiapkan.

Sumber daya tersebut diantaranya adalah storage, servers, software atau aplikasi, database, networking, dan lainnya. Dari beberapa hal diatas, kamu mungkin sedikit mulai mengerti apa itu cloud computing.

Adanya sistem program komputasi tersebut membuat penggunanya bisa menyimpan serta mengolah data secara virtual. Penggunanya juga tidak perlu menyiapkan platform pendukung, cukup gunakan apa yang ada saja.

Dengan menggunakan programnya, pengguna bisa mengakses data-data yang disimpan secara fleksibel. Hal penting dan harus selalu ada ketika menggunakannya adalah memastikan perangkatnya tersambung ke jaringan internet.

Tidak heran jika teknologi computing menjadi pilihan dan banyak digunakan oleh perusahaan-perusahaan. Ada hal lain yang perlu diketahui dari apa itu cloud computing yaitu memiliki ruang penyimpanan data tanpa batas.

Prinsip kerja dari sistem cloud ini bekerja menggunakan internet yang berperan sebagai server ketika ada pengolahan data. Dengan menggunakannya, penggunanya tidak perlu melakukan instalasi untuk menjalankan programnya.

Ketika perintah telah berhasil diterima oleh server, data-datanya akan segera di proses. Setelah berhasil diproses, kamu akan dibawa ke halaman selanjutnya di mana menampilkan berbagai hal sesuai perintah yang ditulis.

Untuk contoh mudah dari apa itu cloud computing adalah penggunaan email baik Gmail atau Yahoo. Email menyimpan seluruh data yang bisa dikelola langsung dengan terhubung ke internet tanpa harus mengunduhnya.

4 Fungsi Ketika Menggunakan Cloud Computing 

Teknologi berbasis komputasi sekarang ini sedang naik daun di seluruh dunia, tidak terkecuali Indonesia. Berikut adalah beberapa fungsi dari penggunaan cloud komputasi yang perlu kamu ketahui.

1. Sebagai Penambah Produktivitas

Sebuah perusahaan yang menggunakan teknologi komputasi, tentu akan berbeda jika dibandingkan dengan perusahaan-perusahaan lain tanpa komputasinya. Perbedaannya terletak pada kinerja, terjadinya peningkatan produktivitas, serta efisiensi kerja.

2. Pembaruan Berkala

Kegunaan lain dari apa itu cloud computing adalah memberikan pembaruan secara berkala kepada para penggunanya. Dengan begitu penggunanya tidak perlu repot-repot mengurusi persoalan seperti tersebut.

3. Akses Data Fleksibel

Seperti yang diketahui, ketika menggunakan cloud komputasi kamu akan melihat bahwa semua komponennya berada di internet. Dengan begitu, penggunanya lebih fleksibel karena bisa dibuka kapan dan di mana saja.

4. Kapasitas Ruang Penyimpanan Meningkat

Fungsi lain dari komputasi adalah sebagai peningkat penyimpanan data atau informasi dadi perusahaan. Kapasitas penyimpanan tentu akan jauh lebih besar jika dibandingkan dengan penggunaan flashdisk ataupun hardisk.

Ada banyak sekali jenis cloud computing, tapi kamu perlu menggunakan yang terbaik dari seluruhnya. Seperti cloud storage terbaik milik indihome yang bisa membantu kamu dalam menyimpan data secara aman.

Indihome telah menjadi salah satu pengembang dari layanan cloud storage terbaik di Indonesia. Setelah mengetahui apa itu cloud computing, segeralah beralih menggunakan sistem tersebut untuk mendapatkan penyimpanan yang lebih luas.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *